Di zaman sekarang semakin banyak orang yang peduli terhadap kesehatan salah satunya dengan berolahraga. Nah saat melakukan olahraga lari atau bersepeda anda tentu akan membawa barang yang diperlukan di perjalanan. Membawa barang tentu Anda membutuhkan yang namanya tas kecil. Jenis tas yang harus anda pilih adalah tas pinggang khusus untuk olahraga yang memudahkan membawa barang yang diperlukan.
Ada cukup banyak tas pinggang yang bisa anda pilih di pasaran. Namun untuk memilih jenis teks tersebut, Anda harus mengikuti beberapa tips yang akan di share berikut ini.
1. Pertimbangkan Ukuran Tas
Saat Anda sedang mencari tas pinggang khusus untuk olahraga, sebaiknya pilih ukuran yang paling kecil agar semakin mudah dibawa. Jika anda hanya ingin membawa smartphone saja maka pilih produk pas dengan ukuran 10 cm.
Namun jika memiliki bawaannya banyak seperti tambahan earphone dan kartu maka pilih produk dengan ukuran yang lebih besar dan disesuaikan dengan barang bawaan. Pilih tas dengan elastisitas yang tinggi dan bahan yang tipis. Duduk seperti ini bisa disesuaikan dengan barang yang Anda masukkan sehingga lebih praktis.
2. Pilih Produk Dengan Bahan Waterproof
Sebaiknya anda mempertimbangkan untuk memilih tas pinggang dengan bahan waterproof. karena saat berolahraga tentu anda akan mengeluarkan keringat yang banyak. Terlebih lagi produk dengan bahan waterproof atau mesh punya sirkulasi udara yang baik sehingga mengurangi timbulnya bau tidak enak pada tas. Terlebih, bahan waterproof ini cukup direkomendasikan ketika anda memiliki keringat yang banyak di cuaca yang panas. Bahkan ketika anda sedang lari atau naik sepeda di tengah hujan barang-barang di dalam tas tetap aman karena bahan tas yang anti air.
3. Pertimbangkan Produk Yang Pas
Mempertimbangkan produk yang pas artinya Anda memilih produk yang aman digunakan. Nah untuk tas yang digunakan saat olahraga lari atau naik sepeda tentu akan dilekatkan pada tubuh dengan menggunakan belt atau strap. Sebaiknya pilih bel yang mudah disesuaikan dengan tubuh. Pilih produk dengan rentang pengubahan yang panjangnya luas sehingga bisa disesuaikan dengan ukuran pinggang.
4. Pilih Produk Dengan Fasilitas Tambahan
Sebaiknya ketika memilih tas pinggang, gunakan yang punya fasilitas tambahan sehingga lebih efisien. Seperti misalnya, saat Anda suka olahraga sambil mendengarkan musik maka pilih tas pinggang yang punya lubang kecil untuk memasukkan earphone. Tas dengan fasilitas tambahan seperti ini tidak hanya membuat nyaman tanpa ada kabel yang menghalangi tapi juga lebih fashionable.
Namun Bagi anda yang suka berlari sambil menggunakan smartphone maka pilih tas yang yang punya layar touchscreen. Dengan fasilitas seperti ini maka anda tetap bisa mengecek handphone tanpa harus mengeluarkan barang tersebut dari tas.
Nah demikian beberapa tips saat memilih tas pinggang yang cocok digunakan untuk olahraga lari ataupun naik sepeda. Kunci utama dari tas yang Anda pilih yaitu tentu saja pilih produk dengan kenyamanan yang tinggi untuk mendukung kegiatan olahraga anda. Jika anda sedang mencari tas untuk olahraga yang nyaman dengan ukuran yang bisa disesuaikan maka bisa membelinya di Blibli saja. Dapatkan tasĀ yang cocok bagi anda di Blibli dengan harga yang terjangkau. Banderol harga yang diberikan sangat murah mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Tentu anda bisa menyesuaikannya dengan budget yang dimiliki. Dapatkan juga diskon menarik lainnya hanya di Blibli. Yang paling penting adalah semua produk Blibli terjamin keasliannya.